Desember 01, 2011

Desember

Yes, masuk bulan Desember.
Apa sih yang menarik dari bulan ini? 
Seharusnya sama saja sih dari bulan-bulan yang lain, tapi karena dia berada pada urutan terakhir pada susunan bulan dalam setahun, jadi terasa spesial. 
Bulan Desember identik dengan keceriaan buat saya, disana ada pesta, ada kue-kue, ada kelap-kelip lampu, ada kaleidoskop setahun lalu, ada hadiah, dan ada penutup perjalanan panjang setahun yang mungkin melelahkan. 
Pada bulan ini kita mau tak mau akan melihat ke belakang, apa yang telah dicapai, apa yang belum dicapai. Apa yang menarik, apa yang menyentuh hati. Apa yang akan kita bawa untuk menyongsong hari-hari baru pada tahun depan, dan apa yang akan kita tinggalkan sebagai pelajaran dan kenangan.
So apa yang akan terjadi dengan saya Desember kali ini... Buat saya pribadi, bulan ini akan diwarnai dengan sedikit perpindahan. Rencananya sekitar pertengahan bulan saya dan suami akan pindah ke rumah yang baru. Masih ngontrak #secara kita kontraktor#, tapi rencananya kami berdua akan sedikit punya niat lebih untuk menata rumah baru ini. Rumah ini biyasaaa... tidak terawat bahkan, tapi dia punya ruang yang cukup seperti yang kami butuhkan. dan sebagai bonus, sebuah halaman di belakang rumah yang cukup buat lari-lari. Perbaikan yang kami lakukan hanya sebatas mengganti cat rumah saja sih, lalu sedikit touch up halaman belakang supaya bisa jadi 'ruang kumpul' bersama teman-teman.
Ya, memasuki Desember kali ini ada kegairahan yang aneh. semoga tidak melelahkan, semoga menyenangkan, semoga bisa menutup tahun 2011 dengan manis.